top of page

Gerakan Nasional 1000 Startup Digital : Mendorong Inovasi dan Pertumbuhan Ekonomi

Diperbarui: 8 Des 2023



Gerakan Nasional 1000 Startup Digital merupakan program pelatihan start-up tahap awal yang diinisiasi oleh Kementerian Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia dan Direktorat Jenderal Aplikasi Informatika. Program ini telah dilaksanakan sejak tahun 2016.


Program Gerakan Nasional 1000 Startup Digital ini mencakup berbagai sektor termasuk juga GreenTech. Program Gerakan Nasional 1000 Startup Digital ini juga mendukung pada bidang lingkungan, agrikultural.




Dan di Program Gerakan Nasional 1000 Startup Digital, sektor yang bergerak di bidang lingkungan serta agrikultural pun banyak yang lahir dari program tersebut. Beberapa startup yang bergerak di bidang lingkungan serta agrikultural yang menjadi juara pada Program Gerakan Nasional 1000 Startup Digital :


1. Lindungi Hutan

Platform yang membantu individu, kelompok, atau perusahaan di perkotaan agar dapat berdonasi untuk melakukan aksi lingkungan dengan melakukan penanaman pohon bersama komunitas di sekitar hutan yang hasilnya bisa dipantau secara berkala melalui website lindungihutan.com. LindungiHutan mengikuti program Gerakan Nasional 1000 Startup pada tahun 2016 pada batch pertama di Kota Semarang dan terpilih menjadi pemenang Hacksprint. kisahnya bisa kalian lihat disini ya!



2. Garda Pangan



Garda Pangan merupakan sebuah startup komunitas dan food bank yang diinisiasi oleh Dedhy Bharoto Trunoyudho di Surabaya pada bulan April 2017. Rintisan ini berawal dari keprihatinan Dedhy melihat betapa banyak makanan yang terbuang di Kota Pahlawan. Kebanyakan berasal dari restoran dan hotel. Ironisnya, masih banyak masyarakat yang kelaparan.


Dedhy dan rekan-rekannya mengumpulkan sisa makanan di gudang. Para relawan di komunitas ini kemudian mengecek kualitasnya. Makanan yang baik dikemas kembali dan dibagikan ke panti asuhan atau warga lain yang membutuhkan. Yang tidak layak konsumsi dijadikan kompos dan biogas. Garda Pangan adalah salah satu alumni dari program 'Gerakan Nasional 1000 Startup Digital' tahun 2017 yang diselenggarakan oleh Kementerian Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia.

Selain pada program utama yang harus melalui beberapa tahapan seperti Ignition, Workshop, Hacksprint, Bootcamp, Hatch. untuk lengkapnya kalian bisa liat disini ya!


Gerakan 1000 Startup Digital juga memiliki program #Hack4ID, program ini merupakan kegiatan hackathon luring selama dua hari bagi peserta untuk dapat merumuskan rencana startup yang ingin mereka kembangkan. Kegiatan ini juga memberikan pelatihan bagi peserta untuk memiliki pola pikir memecahkan permasalahan industri dengan membangun kolaborasi dengan pelaku industri sektor-sektor strategis di Indonesia.


Berdasarkan situs UMM, Pada tanggal 13-14 Juli 2023 lalu, program #Hack4ID dari 1000 Startup Digital ini dilaksanakan di Universitas Muhamadiyah Malang. Ada 17 tim peserta yang bergabung dan bersaing peserta 1000 Startup Digital lainnya, untuk mengembangkan ide solusi digital terbaik yang berkaitan dengan sektor greentech.


Materi pada program #Hack4ID terbagi dua, yakni Materi problem sprint serta Materi research report, pada kegiatan yang dilaksanakan selama 2 hari semua tim peserta diberikan 2 materi tersebut.


Dan berdasarkan hasil terdapat 4 tim peserta yang mendapatkan penghargaan seperti :

  • The Most Visible Idea: Tim Bomber menjadi juara dalam kategori ini dengan ide solusi yang menonjol dan memikat perhatian.

  • The Best Presentation: Tim Cepu.In berhasil menyabet penghargaan ini berkat presentasi pitch yang mengesankan dan persuasif.

  • The Most Futuristic: Tim Olypus berhasil memenangkan penghargaan ini berkat ide solusi yang dinilai memiliki visi masa depan yang menjanjikan bagi sektor green tech.

  • The Best Idea: Penghargaan bergengsi ini jatuh kepada tim Kreatifan yang berhasil menyodorkan ide solusi paling inovatif dan relevan.

Ide-ide solusi tersebut diharapkan dapat memberikan kontribusi secara nyata terkait sektor GreenTech di wilayah Jawa Timur.


Tujuan besar dari gerakan 1000 startup digital yakni memajukan pertumbuhan ekonomi digital di Indonesia dengan cara membina para generasi muda Indonesia yang bertalenta agar mampu membuat startup digital yang menyelesaikan masalah bangsa dan mampu bertahan hingga nantinya menjadi sebuah perusahaan yang berkelanjutan.


Rangkaian program ini adalah alur yang telah dirancang untuk menciptakan orang-orang dengan kompetensi dasar dan mindset yang harus dimiliki oleh seorang founder startup dengan visi besar untuk ikut membantu membuat inovasi solusi bagi bangsa salah satunya dibidang lingkungan ataupun agrikultural.


1000 Startup Digital Indonesia memiliki banyak manfaat, baik untuk pemangku kepentingan dalam ekosistem startup maupun untuk masyarakat umum. terutama bagi masyarakat umum yang memiliki peluang besar untuk merintis solusi baik di daerah ataupun di lingkungan sekitar dengan 1000 Startup Digital bisa tumbuh lebih banyak rintisan-rintisan baik daerah, desa, kota bahkan Indonesia.


1000 Startup Digital Indonesia adalah inisiatif yang penting dalam memperkuat ekosistem startup di Indonesia. Insiatif ini tidak hanya akan memacu inovasi, tetapi juga akan berperan penting dalam menciptakan masa depan ekonomi yang berkelanjutan dan insklusif di Indonesia.


Buat kamu yang tertarik dengan dunia startup bisa cek di website 1000 Startup Digital Indonesia untuk nyari tau dulu apa yang harus dilakukan sebelum membangun startup ataupun kisah inspiratif dari para alumni!

Sumber :


12 tampilan0 komentar

Postingan Terakhir

Lihat Semua

Комментарии


bottom of page