top of page

All in Papier: Daur Ulang Kertas Lebih Mudah dan Bernilai Rupiah


Salah satu benda yang punya peran penting dalam kehidupan bahkan perkembangan peradaban manusia adalah kertas. Dulu sebelum kertas dibuat, pendahulu kita menggunakan batu, pelepah pohon, hingga daun sebagai media untuk menulis. Seiring berjalannya waktu penggunaan kertas pun mengalami perubahan dan lebih inovatif. Meski pada awalnya kertas sebatas media untuk menulis, tetapi kini berbagai bidang kehidupan sudah memanfaatkan kertas lebih dari itu. Sehingga penggunaan kertas juga makin banyak.


Semakin banyak kertas digunakan artinya semakin banyak juga sampah kertas yang akan berakhir di TPA. Jadi kalau kita bisa meminimalkan penggunaan kertas baru kenapa enggak? Salah satu caranya ya dengan mendaur ulang kertas atau menggunakan produk dari daur ulang kertas.


Mari berkenalan dengan All in Papier, UMKM yang bergerak pada bidang daur ulang sampah kertas. All in Papier didirikan oleh Chandra Malini atau yang akrab disapa Mba Alin, seorang ibu rumah tangga asal Gondangrejo, Karanganyar, Jawa Tengah di tahun 2022. All in Papier awalnya berdiri dengan misi membantu mengurangi sampah kertas yang ada di lingkungan sekitar tempat mba Alin tinggal. Namun makin kesini produknya banyak diminati hingga keluar pulau Jawa.



All in Papier mengubah kertas daur ulang menjadi produk bernilai ekonomi tinggi seperti, buku handmade, kertas benih untuk berbagai custom, amplop, aksesoris seperti anting dan gantungan kunci. Berbeda dengan kertas buatan pabrik, kertas daur ulang yang mereka buat merupakan produk handmade sehingga mempunyai tekstur yang unik. Produknya ini banyak diminati para pegiat seni, brand fashion hingga perusahaan ternama loh! Diantaranya Garuda Indonesia yang membuat kartu ucapan penerbangan pertama dari kertas benih dan sustainable fashion ternama @sejauh_mata_memandang, yang meng custom pembuatan kartu nama dan leaflet dari daur ulang kertas dengan tambahan benih bunga Marigold. 


Kertas benih bisa jadi ide yang menarik untuk digunakan sebagai media promosi perusahaan loh. Kamu juga bisa memesannya sebagai souvenir di acara pernikahan atau ulang tahunmu supaya lebih eco friendly, benihnya bisa kamu sesuaikan dengan keinginanmu deh. Kalau kamu mau beli atau custom produk dari All in Papier bisa klik link ini yaaa.




Selain menjual produk, All in Papier juga melakukan edukasi daur ulang kertas melalui workshop baik online maupun offline, juga menjual Paper Making Kit buat kamu yang ingin belajar daur ulang kertas secara mandiri dirumah. Mereka juga menerima kertas bekas dan kertas pasca produksi untuk didaur ulang. Contoh kertas yang bisa didaur ulang adalah kertas koran atau majalah, kertas kantor (HVS), kertas karton (kardus), kertas kado, kertas buku catatan atau buku lama seperti novel.


Yuk follow Instagram nya @allinpapier buat belajar mengenai daur ulang kertas dan mendukung inovasi mereka berikutnya!


Sumber:


95 tampilan0 komentar

Comments


bottom of page